Sambut Harkitnas, Pegawai Kanwil Kumenkumham NTB Pakai Batik

harkitnas-2016-1

Mataram, 16 Mei 2016

Menyambut Hari Kebangkitan Nasional ke-108 yang jatuh pada tanggal 20 Mei 2016 mendatang, seluruh pegawai di jajaran Kanwil Kemenkumham NTB menggunakan pakaian batik mulai hari ini (16/05) sampai dengan hari Kamis (19/05). Kemudian pada hari Jum'at tanggal 20 Mei 2016 akan dilaksanakan upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-108 menggunakan pakaian korpri dengan tema "Mengukir Makna Kebangkitan Nasional dengan Mewujudkan Indonesia yang Bekerja Nyata dan Berkarakter. Hal tersebut tertuang dalam surat edaran Menteri Sekretaris Negara RI terkait penyelenggaraan upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional.

Dalam pelaksanaan apel pagi di Kanwil Kemenkumham NTB, terlihat seluruh pegawai telah menggunakan batik sesuai dengan surat edaran Mensesneg tersebut. Apel pagi dipimpin oleh Kepala Divisi Keimigrasian yang dalam sambutannya menyampaikan bahwa kita patut mensyukuri nikmat kesehatan yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa sehingga kita dapat menjadi bagian dari jajaran pagawai Kementerian Hukum dan HAM yang dapat menyambut Hari Kebangkitan Nasional ke-108 ini. 

harkitnas-2016-4

harkitnas-2016-2

harkitnas-2016-3


Cetak   E-mail