Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Ke-73 Kanwil Kemenkumham NTB

hari lahir pancasila 1Mataram, 1 Juni 2018 - Bertempat di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Nusa Tenggara Barat diselenggarakan upacara bendera peringatan Hari Lahir Pancasila ke-73 Tahun 2017. Hari Lahir Pancasila tahun 2018 ini bertemekan "Kita Pancasila Bersatu, Berbagi dan Berprestasi". Tema tersebut merupakan semangat seluruh rakyat Indonesia yang berada dalam keberagaman suku, budaya, bahasa dan agama dapat bersatu dibawah bhinneka tunggal ika yang mempunyai sifat kegotong royongan dan berbagi terhadap sesama untuk meraih prestasi hingga tingkat internasional. 

Bertepatan dengan momentum Bulan Suci Ramadhan, pada peringatan Hari Lahir Pancasila ini Presiden RI melalui sambutannya mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk memperkuat etos peduli dan berbagi serta semangat gotong royong yang merupakan budaya luhur bangsa harus tetap dipupuk sebagai sumber energi besar Indonesia untuk menggapai keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

"Kita harus percaya diri dan berani bersaing dalam kehidupan dunia yang semakin terbuka dan kompetitif. Kita harus memperkokoh kekuatan kolektif bangsa dan tidak boleh menghambur-hamburkan energi dalam perselisihan dan perpecahan. Kita harus melakukan lompatan besar untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang unggul dan tangguh", ujar Faisol Ali dalam membacakan sambutan Presiden RI pada upacara peringatan Hari Lahir Pancasila.

Pelaksanaan upacara di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Nusa Tenggara Barat berlangsung dengan khidmat dan dipimpin oleh Faisol Ali Kepala Divisi Administrasi selaku inspektur upacara. Upacara dihadiri oleh seluruh pejabat Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis serta seluruh pegawai baik Kanwil dan UPT se-Kota Mataram.

Selamat Hari Lahir Pancasila!

Kita Bersatu!

Kita Berbagi!

Kita Berprestasi!

hari lahir pancasila 4hari lahir pancasila 4hari lahir pancasila 4


Cetak   E-mail