Rapat Konsolidasi Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Pemanfaatan Hasil Penilaian Kompetensi Pegawai

WhatsApp_Image_2020-12-01_at_12.39.21_PM.jpeg

Mataram 1 Desember 2020 - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Nusa Tenggara Barat mengikuti kegiatan Rapat Konsolidasi Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Pemanfaatan Hasil Penilaian Kompetensi Pegawai yang diadakan secara virtual.

Kegiatan ini diadakan oleh BPSDM Hukum dan HAM dan diikuti oleh beberapa Kantor Wilayah di Kalimantan, Jawa dan Bali serta Nusa Tenggara. Adapun narasumber dari kegiatan tersebut adalah Kepala BPSDM Hukum dan HAM dan Kepala Pusat Penilaian Kompetensi.

Penilaian Potensi dan Kompetensi memiliki tujuan dan manfaat diantaranya profiling komptensi, kenaikan jenjang serta pemetaan jataban. Pemanfaatan hasil penilaian komptensi dimaksud bukan hanya terbatas untuk promosi jabatan, namun ada manfaat yang lebih besar yaitu para pegawai dapat merencanakan pengembangan dirinya (self development) dan merencanakan karirnya (career planning).

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kantor Wilayah Nusa Tenggara Barat memberi masukan yaitu agar pemberlakuan punishment atau hukuman bagi pegawai sebisa mungkin ditiadakan, serta pemberian reward dan pengakuan kepada pegawai yang memiliki prestasi. Dengan demikian, diharapkan para ASN di satuan kerja lebih bersemangat untuk membangun organisasi ke arah yang lebih baik lagi.

 

WhatsApp_Image_2020-12-01_at_12.39.21_PM_1.jpeg

 

Cetak