Rapat Kinerja Divisi Pemasyarakatan Dengan Seluruh Kepala Satker di NTB

Salinan_dari_KANTOR_WILAYAH_KEMETERIAN_HUKUM_DAN_HAM_NUSA_TENGGARA_BARAT12.png

Mataram, 2 Februari 2021 - Rapat kinerja Kepala Divisi Pemasyarakatan dengan Pejabat Divisi Pemasyarakatan dan Kepala Satker se-Nusa Tenggara Barat dilakukan hari ini bertempat di ruang Legal Drafter Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM NTB. Rapat kinerja kali ini dibuka oleh Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan, Dan Teknologi Informasi, Lalu Jumaidi.

Dipimpin langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Marselina Budiningsih, rapat kali ini salah satunya membahas tentang pelaksanaan RKAKL yang mana merupakan tujuan utama dan rencana untuk segera direalisasikan di tahun yang baru. Beliau mengingatkan kepada para kepala UPT agar tetap aktif turun ke lapangan dan aktif dalam melaksanakan koordinasi dengan aparat setempat untuk menghindari miskomunikasi yang nantinya akan menyebabkan terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Selain itu, Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan, Dan Teknologi Informasi berpesan agar Kepala Satker melaporkan setiap kegiatan ke Kantor Wilayah. Serta mengingatkan untuk mengisi form pembinaan agar dapat memudahkan Divisi PAS dalam mengolah data dan apabila ada draft PKS segera kirim ke Kanwil untuk harmonisasi laporan.

Kepada Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara, Keamanan, Amam Saifulhaq, dalam rapat ini juga menyampaikan untuk segera melaksanakan pengukuhan Satopspatnal di Lapas, Rutan, Bapas dan Rupbasan supaya bisa segera melaporkan ke Kantor Wilayah. Beliau juga mengingatkan kembali untuk segera melakukan refocusing rehab di Lapas Kuripan dan Lapas Sumbawa.

Cetak