Tingkatkan Kontribusi Layanan, Kemenkumham NTB Bahas Nota Kerja Sama dengan Pemprov NTB

Salinan_dari_KANTOR_WILAYAH_KEMETERIAN_HUKUM_DAN_HAM_NUSA_TENGGARA_BARAT37.png

Mataram, 15 Februari 2021 - Dalam rangka peningkatan kontribusi pelayanan Kantor Wilayah Kemenkumham NTB kepada Pemerintah Daerah, selain itu juga untuk meningkatkan sinergitas pelaksanaan tugas dan fungsi Kemenkumham dengan seluruh jajaran Pemda NTB, Kepala Divisi Administrasi melakukan kunjungan ke Kantor Gubernur Provinsi NTB didampingi oleh Kabag Program dan Hubungan Masyarakat dan Kasubbag Hubungan Masyarakat, Reformasi Birokrasi dan Teknologi Informasi.

Dalam kunjungannya mewakili Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham NTB ini, Kadiv Adm membahas koordinasi nota kerja sama dan penandatanganan MOU antara Kemenkumham Kanwil NTB dan Pemerintah Provinsi NTB

Dalam kunjungan ini, Kabag Kerja Sama Biro Pemerintahan Sekretariat Daerah NTB menerima Kadiv Adm untuk merencanakan pertemuan, selanjutnya guna membahas nota kerja sama ini secara resmi melalui surat dinas yang ditujukan kepada Pemprov NTB. Terkait konsep nota kerja sama yang telah disampaikan sebelumnya Kabag Kerjasama mengatakan akan menyesuaikan dengan ketentuan yang berlaku di Pemprov dan juga akan menambahkan tugas dan tanggungjawab dalam kerjasama ini. Biro Hukum Sekretariat Daerah selanjutnya akan menjadi pelaksana. Rencananya, Kepala Bidang Hukum Kemenkumham Kanwil NTB beserta tim perancang juga akan dilibatkan dan diagendakan untuk bertemu dengan Biro Hukum guna membahas lebih lanjut pelaksanaan nota kerja sama.

WhatsApp_Image_2021-02-15_at_13.24.332.jpeg

WhatsApp_Image_2021-02-15_at_13.24.322.jpeg

WhatsApp_Image_2021-02-15_at_13.24.323.jpeg

Cetak