Lakukan Monev, Divisi Keimigrasian Pastikan Pelayanan Keimigrasian di BIZAM dan Kanim Mataram Berjalan Optimal

monev_bizam_kanim_mataram_-_1.jpg

ntb.kemenkumham.go.id - Bidang Perizinan dan Informasi Keimigrasian melakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) terkait Pelaksanaan Pelayanan Keimigrasian di Tempat Pemeriksa Keimigrasian (TPI) Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid serta Monitoring dan Evaluasi terkait Pelayanan Izin Tinggal Keimigrasian di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Mataram pada Rabu (28/09).

Tim Divisi Keimigrasian memeriksa konter keberangkatan dimana Unit Alpha Bizam sedang melakukan proses Clearence terhadap penumpang Pesawat Air Asia QZ463 tujuan Kuala Lumpur - Malaysia dan QZ462 dari Kuala Lumpur - Malaysia.

Dalam monev ini, didapati informasi bahwa Warga Negara Asing (WNA) yang datang dengan menggunakan Visa On Arrival (VoA) mulai dari tanggal 20 September 2022 sebanyak 145 dengan rata-rata perhari sebanyak 15 hingga 17 VoA.

Selanjutnya, Tim Divisi Keimigrasian melakukan monev ke Kantor Imigrasi Kelas I TPI Mataram untuk melakukan Monitoring dan Evaluasi terkait Layanan Izin Tinggal Keimigrasian. Dalam monev ini diketahui bahwa terdapat 94 permohonan Izin Tinggal Keimigrasian yang telah diinput pada sistem, namun belum dapat diselesaikan dan telah melewati batas waktu yang ditetapkan dalam SOP.

Kepala Bidang Perizinan dan Informasi Keimigrasian juga memberikan arahan kepada para petugas agar segera menyelesaikan permohonan Izin Tinggal yang sudah memenuhi persyaratan guna mendukung kebijakan peningkatan investasi asing ke dalam Negeri.

monev_bizam_kanim_mataram_-_3.jpg

monev_bizam_kanim_mataram_-_2.jpg


Cetak   E-mail