ntb.kemenkumham.go.id - Kanwil Kemenkumham NTB yang diwakili Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Farida menghadiri pembukaan kegiatan 'Mataram Pearl Festival' pada, Jumat (13/9). Kegiatan ini digelar dalam rangka mempromosikan produk mutiara Mataram.
Festival ini digelar Pemerintah Kota Mataram melalui Dinas Pariwisata Kota Mataram, bertempat di Taman Sangkareang Mataram yang turut dihadiri Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Mataram.
Kegiatan ini di buka oleh Sekretaris Daerah Kota Mataram, Lalu Alwan Basri mewakili Wali Kota Mataram. Lalu Alwan Basri berharap melalui festival ini, dapat menyatukan perajin, pelaku usaha dan pembeli.
"Jadi, pertemuan-pertemuan semacam ini, festival semacam ini yang terus kita galakkan di Pemerintah Kota Mataram, sehingga ekonomi kita dapat bergerak," harap Lalu Alwan Basri.
Festival Mutiara ini digelar selama dua hari, yakni pada 13-14 September 2024 dan diikuti sebanyak 48 perajin mutiara Kota Mataram. Festival kali ini merupakan festival tahun keempat dalam penyelenggaraannya.
Farida yang turut hadir dalam pembukaan festival ini menyambut baik kegiatan yang digelar oleh Pemerintah Kota Mataram untuk dapat mempromosikan Mutiara Mataram.
Dalam kesempatan terpisah, Kakanwil Kemenkumham NTB, Parlindungan, terus menekankan pada jajarannya untuk membangun sinergi baik dengan Pemerintah Kota/Kabupaten maupun Pemerintah Provinsi. (M. Ilyas)